Makna Logo

Logo MPIG Kopi Robusta Temanggung

Makna yang terkandung dalam Logo adalah :

  1. Gambar Biji Kopi berwarna emas dan hitam memberikan gambaran bahwa Kopi Robusta Temanggung adalah produk Kopi Spesialti (specialty coffee) karena memiliki karakter aroma dan citarasa yang khas dan sangat baik.
  2. Biji kopi berjumlah lima menggambarkan Pancasila dasar Negara Republik Indonesia yang menjadi dasar dalam kehidupan dan keberlangsungan MPIG Kopi Robusta Temanggung
  3. Gambar 2 gunung menggambarkan Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing yang merupakan area pertanaman Kopi Robusta Temanggung dan mempengaruhi munculnya citarasa khas Kopi Robusta Temanggung
  4. Lingkaran melambangkan persatuan dan kesatuan petani Kopi Robusta Temanggung dalam satu wadah organisasi MPIG Kopi Robusta Temanggung dengan tujuan yang sama. 
  5. Warna hijau melambangkan wilayah Temanggung yang subur, indah, sejuk dan gemah ripah loh jinawi (kekayaan alam yang berlimpah) dimana semua tanaman dan mahluk dapat hidup bersama dengan sejahtera.